***SELAMAT DATANG DAN TERIMAKASIH TELAH BERKUNJUNG***

Wednesday, August 31, 2016

Cara membuat tulisan berjalan (MARQUEE)

CARA MEMBUAT TULISAN BERJALAN (MARQUEE)

cara membuat tulisan berjalan (marquee)
Cara Membuat Tulisan Berjalan (Marquee) ~ Sering kali kita melihat running text / teks berjalanbaik itu di layar bawah TV atau media media lainnya yang semata-mata untuk maksud mengarahkan pusat perhatian ke arahnya. Dalam dunia blog dikenal dengan nama Marquee, Karena menggunakan kode bahasa HTML marquee.

Banyak model tulisan berjalan dari "bahan" marquee yang dapat kita buat dengan sangat mudah, Karena memang sudah disediakan oleh bahasa HTML itu sendiri.

Nah, bila Anda ingin mencoba membuat tulisan berjalan maka silahkan simak caranya berikut :

1.  Kode dasar marquee untuk membuat tulisan berjalan adalah :
<marquee>TULISAN BERJALAN</marquee>
Hasilnya  :

TULISAN BERJALAN
kode di atas merupakan bentuk kode dasar, Diperlukan tambahan kode lain jika menginginkan variasi gerak lainnya dari sebuah marquee.


2.  kode loop="angka|-1|infinite" , kode ini digunakan untuk melakukan pengaturan proses pengulangan sebuah marquee.

contoh perintah kode marquee :
<marquee loop="5">MARQUEE AKAN BERPUTAR 5 KALI LALU MENGHILANG</marquee>
Hasilnya :
 MARQUEE AKAN BERPUTAR 5 KALI LALU MENGHILANG

3.  kode scrolldelay="angka" , kode ini digunakan untuk mengatur waktu delay selama "angka", Jadi bila ingin menunda delay selama 1 detik maka ganti "angka" menjadi 1000, atau bila ingin 0.5 detik maka diganti dengan 500.

Contoh perintah marquee :
<marquee scrolldelay="500">TEKS BERJALAN DAN DELAY SELAMA 0.5 DET</marquee>
hasilnya :
 TEKS BERJALAN DAN DELAY SELAMA 0.5 DET
4.  kode bgcolor="warna" , kode ini digunakan untuk mengatur warna background tulisan berjalan. "warna" dapat diganti menggunakan bahasa Inggris yang menyatakan jenis warna

Contoh perintahnya :
<marquee bgcolor="yellow">TEXT DENGAN BACKGROUND KUNING</marquee> 

hasilnya :
 TEXT DENGAN BACKGROUND KUNING
5.   kode scrollamount="angka" , kode digunakan untuk mengatur kecepatan gerakan tulisan berjalan. Semakin besar "angka" semakin cepat juga gerakannya.

contoh perintah :
<marquee scrollamount="10">Kecepatan Tulisan berjalan 10</marquee>
hasilnya :
 Kecepatan Tulisan berjalan 10
6. kode direction="left/right/up/down" , kode ini digunakan untuk mengatur arah gerakan tulisan yang diinginkan.

contoh perintah :
<marquee direction="right">TEKS BERJALAN KE KANAN</marquee>
<marquee direction="up">TEKS BERJALAN KE ATAS</marquee> 
hasilnya :
 TEKS BERJALAN KE KANANTEKS BERJALAN KE ATAS
7.  kode width="lebar" , kode ini digunakan untuk mengatur lebar media yang akan menampung marquee

contoh perintah : 
<marquee width="50%">LEBAR MEDIA 50 %</marquee>
hasilnya :
 LEBAR MEDIA 50 %
8. kode title="pesan" , kode ini digunakan untuk menampilkan suatu pesan jika kursor mouse didekatkan pada jalur teks

contoh perintah :
<marquee title="PESAN DI SINI">MARQUEE berisi pesan tertentu</marquee>
hasilnya :
 MARQUEE berisi pesan tertentu
9.  kode behavior="scroll/slide/alternate" , kode ini digunakan untuk mengatur jenis gerakan, Yaitu :
     - Scroll bila ingin text berjalan terus ke salah satu sisi
     - Slide  bila ingin text berjalan tersendat-sendat
     - Alternate  bila ingin text berjalan seperti memantul

contoh perintah :
<marquee behavior="scroll">MARQUEE BERGERAK KE SISI</marquee>
<marquee behavior="slide">MARQUEE BERGERAK TERSENDAT</marquee>
<marquee behavior="alternate">MARQUEE MEMANTUL</marquee>
hasilnya :
 MARQUEE BERGERAK KE SISIMARQUEE BERGERAK TERSENDATMARQUEE MEMANTUL
10.  kode onmouseover="thsi.stop()" onmouseout="this.start()"  , kode ini digunakan jika ingin tulisan berhenti bergerak jika ada mouse mengenainya.

contoh perintah :
<marquee behavior="alternate" onmouseover="this.stop()" onmouseout="this.start()">TULISAN BOLAK BALIK</marquee>
 hasilnya :
 TULISAN BOLAK BALIK
11. Membuat link di tulisan berjalan
<marquee behavior="alternate" onmouseover="this.stop()" onmouseout="this.start()"><a href="http://caramadia.blogspot.com/2015/08/cara-membuat-tulisan-berjalan-marquee.html">CARA MEMBUAT TULISAN BERJALAN (MARQUEE)</a></marquee>
 CARA MEMBUAT TULISAN BERJALAN (MARQUEE)

Cara Memasang Kode Marquee di Blog


Setelah mengetahui model - model penerapan kode marquee, Maka langkah selanjutnya ialah mengetahui cara memasangnya di blog. Ada dua jenis tempat yang digunakan untuk memasang kode tersebut, yaitu pada widget dan di dalam postingan. Penjelasannya berikut :

1. memasang kode di widget
  • Masuk ke menu Tata Letak ( Layout )
  • Klik Tambahkan Gadget
  • Pilih gadget HTML / JavaScript
  • Masukkan kode marque yang ingin dibuat pada bidang konten
  • Simpan
2. memasang kode di postingan ( artikel )
  • Pada bidang postingan, Klik mode HTML
  • Masukkan kode HTML marquee
  • Klik mode Compose untuk kembali melanjutkan postingan lainnya

3. memasang kode di dalam template
  • lakukan parse kode HTML marquee terlebih dahulu
  • klik menu template di dashboard blogger
  • klik Edit HTML
  • letakkan kode HTML marquee yang telah diparse pada posisi yang ingin ditampilkan
  • save template

    Cara Menambahkan Warna, Ukuran Huruf, Jenis Huruf pada Tulisan Berjalan Marquee

    Dengan menambahkan beberapa kode lagi maka dilakukan perubahan terhadap jenis huruf, ukuran, maupun warna teks berjalan,

    Misalnya kode :
    style="font-family:arial; font-size:20px; color:#ffffff;"

    font-family:arial;  --> kode untuk mengubah huruf menjadi jenis huruf arial

    font-size:20px;   --> kode untuk mengatur besar huruf

    color#ffffff;         --> kode untuk mengubah warna huruf

    contoh :

    <marquee bgcolor="blue" style="font-family:arial; font-size:20px; color:#ffffff;">TEKS BERJALAN WARNA LATAR BIRU</marquee>
    hasilnya :
     TEKS BERJALAN WARNA LATAR BIRU

    Nah, itulah cara membuat tulisan berjalan (marquee), model di atas hanyalah sebagai contoh, masih banyak model marquee yang bisa dibuat sesuai dengan kreatifitas Anda.

    Semoga dapat memberikan manfaat, Salam sukses.

    Cara agar judul postingan muncul di pencarian google



    ketika kita selesai memubuat artikel, secara otomatis dengan sendirinya artikel tersebut lambat tapi pasti pada akhirnya akan di kenali oleh google, artikel tersebut baru dikenali ketika google mengcrawl kembali isi keseluruhan situs kita, namun tanpa upaya, proses tersebut memang akan membutuhkan cukup waktu mungkin bisa memakan waktu beberapa hari, oleh karena itu kita harus mengupayakan bagaimana cara cepat agar judul positngan yang sudah kita terbitkan langsung dikenali oleh google.

    pada artikel kali ini saya akan uraikan bagaimana caranya agar artikel yang kita buat mudah dikenali oleh mesin pencari, dengan langkah ini, artikel yang kita buat, dalam hitungan waktu kurang dari satu menit akan langsung dikenali oleh mesin pencari google, langkahnya adalah sebagai berikut:

    #1. Alternatif pertama Agar Judul Postingan Mudah ditemukan google

    a. Memiliki Email Google


    langkah pertama adalah anda harus memiliki email google, jika belum silahkan lakukanpendaftaran email google terlebih dahulu. email akan diperlukan ketika kita mengakses fasilitas untuk mensubmit artikel,

    b. Submit Artikel ke Mesin Pencari Google


    Submit artikel bertujuan mengenalkan artikel baru kita ke mesin pencari google agar artikel kita cepat dikenali dan diindex oleh mesin pencari google, sehingga mudah ditemukan pada hasil pencarian ketika kata kunci yang dimasukan relevan dengan judul artikel yang kita buat, untuk submit artikel di mesin pencari google, silahkan buka alamat URLhttps://www.google.com/webmasters/tools/submit-url, anda biasanya akan diminta untuk memasukan email google anda, silahkan login terlebih dahulu dengan memasukan email dan password google anda, akan terlihat seperti gambar dibawah ini:
    Cara Agar judul postingan muncul dipencarian google
     Input google add url

    No 1, silahkan anda masukan alamat URL dari artikel yang sudah anda buat
    No 2,  Masukan kode Captha yang muncul pada gambar pada kotak no 2
    No 3, Tekan tombol "Submit Request", untuk menyelesaikannya

    Sampai tahap 3 diatas berarti anda sudah berhasil mensubmit artikel yang sudah anda buat, dan artikel anda kini sudah dikenali oleh mesin pencari, tunggu satu menit, dan silahkan cek judul artikel anda apakah sudah diindex atau belum, caranya silahkan lakukan pencarian di mesin pencari google dengan menggunakan judul artikel yang anda submit tersebut, jika berhasil, anda akan melihat judul artikel anda pada hasil pencarian google, jika anda tidak melihatnya, ada kemungkinan judul artikel anda menempati posisi di halaman berikutnya hasil pencarian, itu bisa terjadi jika judul yang anda ambil untuk artikel tersebut memiliki pesaing yang cukup banyak, jangan khawatir, setelah anda melakukan langkah diatas google pasti sudah mengenali judul artikel anda tersebut, namun posisi dihasil pencarian ada pada urutan kesekian.

    Tuesday, August 30, 2016

    Mengubah Video Menjadi MP3 Secara Offline dengan Software

    1. Download dan instal terlebih dahulu software Any Video Converter. Untuk download silahkan klik dan cari tombol di bawah ini di filehippo:
    2. Lalu buka software tersebut dan masukkan Video yang akan Anda convert dengan mengklik tombolAdd Video (s) yang terletak di sebelah kanan atas.
    3. Kemudian tentukan format yang Anda inginkan. Lebih jelasnya lihat screen shot di bawah ini:
      cara mengubah video menjadi MP3
    4. Langkah terakhir adalah dengan mengklik tombol Convert Now. Selesai.
    Demikianlah tutorial cara merubah format video menjadi MP3 dengan atau tanpa software. Jika menurut Anda artikel ini bermanfaat, berikan Like atau Twit Anda di bawah ini. Terima Kasih.

    Wednesday, August 24, 2016

    Cara Burning Data Ke DVD Tanpa Menggunakan Software

    Cara Burning Data Ke DVD Tanpa Menggunakan Software


    DVD ada 2 macam yaitu DVD-R dan DVD-RW. Perbedaan dari keduanya adalah kalau DVD-R datanya bersifat permanen sedangkan DVD-RW datanya bersifat sementara dalam artian data tersebut bisa dihapus kembali jika tidak digunakan lagi. Dari segi kapasitasnya sama saja yaitu 4.7GB.

    Dapat diketahui bahwa data yang diburning tanpa menggunakan software ini adalah data yang sudah berformat .iso saja, selain format tersebut data tidak bisa diburning. 
    Cara Burning Data Ke DVD Tanpa Menggunakan Software

    Langkah-langkah burning data
    1. Siapkan keping DVD.

    2. Test terlebih dahulu keping DVD tersebut dan pastikan dapat terbaca di komputer.

    3. Buka data yang sudah dalam format iso. Disini saya biasanya memburning master sistem operasi windows saja. Kalau untuk data yang lainnya tidak bisa karena belum berformat iso.

    4. Untuk windows 7, double klik pada data berformat iso yang akan diburning. Untuk windows 8, klik kanan pada data berformat iso yang akan diburning, kemudian pilih Burn disk image. Maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini :


    Gambar di atas membuktikan bahwa data siap diburning. Klik Burn dan tunggu proses burning sampai benar-benar selesai. Proses data selesai ditandai dengan DVD akan otomatis keluar sendiri.


    Cukup mudah bukan ?? ya cara ini sangat mudah untuk dipraktekkan. Kami biasanya menggunakan cara ini untuk memburning master sistem operasi untuk melakukan penginstalan ulang OS dengan media DVD.

    Mungkin sekian artikel mengenai cara burning data ke dvd tanpa menggunakan software. Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat mempermudah dan mempercepat pekerjaan seseorang. Terimakasih telah berkunjung di blog ini.

    Cara Menginstal Windows 8 Lengkap Dengan Gambar

    Cara Menginstal Windows 8 Lengkap Dengan Gambar - Melanjutkan cara menginstal windows 8 pada postingan sebelumnya agar sahabat GUILKO memang benar-benar mengerti dan paham bagaimana cara menginsal windows 8 yang baik dan benar itu. Berikut guilko sudah menyiapkannya buat sahabat semua :

    1. Apabila laptop dalam keadaan menyala, masukkan keping dvd yang telah diburning windows 8 di dalamnya.
    Baca juga : Cara Burning DVD

    2. Setelah keping dvd dimasukkan dan pastikan keping dvd tersebut memang benar-benar terbaca di laptop.

    3. Restart  laptop.

    4. Masuklah ke pengaturan bios laptop. Biasanya dekan menekan tombol F2 (merk acer). Nanti ada petunjuknya kalau mau masuk ke bios dengan menekan........... Setiap merk laptop bisanya akan berbeda dalam menekan tombol untuk masuk ke setting bios.
    Baca juga : Cara Setting Bios 

    Cara Menginstal Windows 8 Lengkap Dengan Gambar

    5. Setelah bios diatur jangan lupa untuk di save, dan laptop akan restart otomatis. Proses penginstalan dimulai.

    6. Maka akan muncul seperti tampilan di bawah. Dan gantilah Time and currency formatmenjadi Indonesia. Kemudian klik Next
      
    7. Klik Install now seperti pada gambar di bawah : 

    Tunggu proses loading berjalan

    8. Karena ini merupakan windows 8 All in one, maka akan banyak pilihan jenis windows 8 yang akan di instal. Sebagai contoh TeolNews memilih windows 8.1 pro x86 dan kemudianNext.

    9. Selanjutnya centang pada kotak I accept the license terms kemudian Next

    10. Selanjutnya kita pilih Custom : install windows only (advanced).
    Keterangan :
    Upgrade : adalah hanya untuk memperbarui windows sebelumnya.
    Custom   : Akan melakukan penginstalan kembali (instal bersih). Inilah salah yang harus diplih kalau mau menginstal ulang.

    11. Kemudian akan muncul hardisk yang belum dipartisi. Sebelumnya buatlah partisi terlebih dahulu. Hal ini dilakukan  untuk membagi harddisk menjadi beberapa bagian. Misalkan harddisk kapasitas 500GB akan dipartisi menjadi 3 bagian yaitu Local Disk C, D dan E. Kapasitas setiap bagiannya sesuai keinginan teman-teman. Biasanya kalau untuk partisi system (local disk C) beri sedikit ruang saja minimal 40 atau 60GB. Lakukan dengan cara klik pada New.

    12. Didalam kotak merah itulah teman-teman harus menentukan berapa kapasitas yang akan dibuat disetiap bagiannya. Ingat teman-teman besar kapasitasnya dalam ukuran MB. Setelah selesai mengaturnya klik Apply kemudian Next.

    13. Proses penyalinan data windows dimulai. Proses ini akan memakan waktu yang cukup lama. Setelah selesai, nantinya laptop akan restart secara otomatis.

    14. Kemudian windows otomatis akan menyiapkan perangkatnya. Tunggu proses ini sampai selesai.

    Kemudian laptop akan restart secara otomatis.

    Apabila muncul seperti tampilan di bawah silahkan tekan Enter saja.

    15. Isikan PC name sesuai nama yang diinginkan dan juga jangan lupa pilh tampilan warna yang diinginkan. Lalu klik Next.

    16. Pilih Use Express Settings

    Kalau connect biasanya akan masuk ke akun microsoft. Dan kalau tidak connect akan seperti tampilan di bawah ini.

    17.  Kemudian pilih Create a local account

    Tunggu sampai proses ini selesai.

    18. Dan akhirnya windows 8.1 pro telah berhasil di instal. Selanjutnya lakukanlah penginstalan driver jika diperlukan dan selanjutnya instal software yang diperlukan juga.
     Untuk aktivasi windows 8 nantinya akan menyusul ya.

    Sekian artikel mengenai cara menginstal windows 8 lengkap dengan gambar. Semoga dapat bermanfaat buat semuanya.